Minggu, 15 Maret 2015

STIGMA 4 PALEMBANG


SALAM BUDAYA

Mang Cek Bicek
UKM Teater GABI'91 dengan rasa bangga telah dipercaya sebagai tuan rumah Festival Monolog Mahasiswa Nasional yang ke -4 (STIGMA 4) Palembang 2015.

Hasil ini diperoleh dari rembug STIGMA 3 di kampus Unpad, Jatinangor Jawa Barat Desember 2013 silam,

STIGMA sendiri merupakan festival monolog yang diperuntukan untuk para mahasiswa di kampus yang memiliki unit kegiatan ataupun komunitas/kelompok teater yang akan menujukan karya mereka berupa ajang Monolog.

Acara yang diadakan dwi tahunan (2 tahun sekali) ini pertama kali dicetuskan oleh Teater Kampus Universitas Hassanuddin (TKU), Makassar pada tahun 2009. Estafet ke-2 dilanjutkan oleh Teater YUPA Universitas Mulawarman, Samarinda pada tahun 2011. Dilanjutkan ke tuan rumah ke-3 oleh GSSTF (Gelanggang Seni Sastra Teater dan Film) Universitas Padjajaran Bandung pada tahun 2013. dan 2015 Estafet tuan rumah STIGMA 4 difasilitasi  oleh Teater GABI'91 Universitas Sriwijaya Palembang.

STIGMA 4 Palembang akan diadakan pada tanggal 19-25 Oktober 2015 di lingkungan kampus Universitas Sriwijaya kampus Indralaya dan kampus Palembang dengan mengangkat tema
 


“Estetika Dan Kearifan Lokal Monolog Nusantara Dalam Keselarasan Dan Keragaman Budaya”

Rangakain kegiatan yang telah direncanakan antara lain :

  1. Penyeleksian peserta / kurasi video
  2. Welcoming Party / Saling Sambut
  3.  Pawai kesenian dan Pembukaan STIGMA 4 Palembang
  4. Pementasan Monolog
  5.   Workshop Artistik, Seminar Nasional dan Rembug komunitas teater Kampus (Rembug STIGMA) 
  6.  Field Trip / kunjungan kebudayaan 
  7.   Malam Anugerah STIGMA 4 Palembang
informasi lebih lanjut dapat menghubungi :
via sms/telpon : 08987980141 (a.n bebek)
                 085269177870(a.n Mbul)
Via whatapp    : 08978997163 (tanal)
Via Line       : wandafatricia 
Via Facebook   : STIGMA 4 2015 Palembang (Grup)
Twitter        : @stigma4palembang
Sekretariat    :
Sekretariat Festival Monolog Mahasiswa Nasional(STIGMA 4), UKM Teater GABI’91 di Gedung Teater Unsri Indralaya, Jalan Palembang-Prabumulih Km. 32 Indralaya Ogan Ilir 30662.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar